Servis mesin treadmill OB Fit


Saya punya mesin treadmill OB Fit semenjak kurang lebih 5 tahun, sebenarnya saya ingin rutin memakainya tetapi justru anak saya yang memanfaatkan mesin ini dengan baik.

Namun sejak setengah tahun mesin ini mengalami gangguan, rusak sih tidak namun fungsi mekanisnya agak terganggu. 

Suatu kali saya menjumpai olie/pelumas silikonnya tumpah dan meluber kesana-kemari sehingga lantai menjadi licin karena ketumpahan oli. Disini saya merasa curiga kemudian saya buka cover mesin tersebut ternyata disana terlihat tangki penampungan ole sudah retak dan beberapa selang pecah pecah, mungkin karena cuaca atau tidak tahan dengan oli tersebut sehingga terjadi reaksi kimiawi yang merusakkan selang dan tangkinya.  Alhasil saya jadi bersih-bersih semuanya, tetapi saya juga tidak berani membongkar-bongkar mekaniknya sekalipun nampak sederhana tetapi ada satu modul yang mungkin berfungsi mengatur berbagai pilihan kecepatan maupun memori mesin ini yang akan mengatur dinamo yang ada.

Langkah saya adalah menghubungi produsennya melalui penjualnya yaitu ob fit, namun sayang sekali hubungan lewat telpon dan WA saya hanya diberi tahu bahwa jika tangki olie rusak maka pelumasan dapat diberikan lewan cara manual dengan meneteskan ole di bawahbelt sehingga merata.  Namun rasanya saya kurang puas dengan jawaban tersebut karena mesin ini juga tambah merana dengan bertambahnya suara-suara yang keras pada rangkaian mekanisnya, sehingga untuk memakainya saya justru takut bisa mencelakai diri jika tetiba macet ditengah-tengah pemakaian.

Singkat kata saya berhasil mendatangi penjualan OB Fit yang di Gedong kuning Jogja. Lokasinya cukup nyempil dan tersembunyi sebab lebar depan bangunannya tidak nampak dari pantauan saya. Disana saya direspon setelah saya menyampaikan keluhan saya kepada petugas yang berada disana.  Lalu selang seminggu datanglah teknisi yang saya nilai profesional membuka dan menservis dengan baik dan tanpa ragu ragu.  Beruntung motor /dinamo masih bagus dan modul kontroler juga tidak konslet gegara olie yang tumpah.  Servis sangat memuaskan dan berujung pada hasil yang bisa dinikmati. Mesin kembali normal dengan fungsi full kembali, suara jadi halus sekalipun memang tangki oli tidak bisa diperbaiki sehingga pelumasan tetap saya lakukan secara manual.

By the way saya sangat puas dengan pelayanan Ob Fit.  Oh ya gaes jika menginginkan servis segala mesin treadmil kalian bisa menghubungi WA 0823 7634 0512. Mudah mudahan nomernya tidak berganti.

Tetap semangat, mari berbagi hal-hal positip untuk sesama

Tidak ada komentar:

Posting Komentar